Jumat, 30 September 2011

Masalah Sosial Dalam Masyarakat (Kemiskinan)

Masalah sosial dalam masyarakat adalah hal yang umum/sering terjadi dimasa ini, bahkan menjadi hal yang sudah tidak asing lagi dilakukan karena perubahan pola pikir dari manusia tersebut.

Menurut ahli:
Soerjono Soekanto masalah sosial adalah suatu ketidaksesuaian antara unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat, yang membahayakan kehidupan kelompok sosial. Jika terjadi bentrokan antara unsur-unsur yang ada dapat menimbulkan gangguan hubungan sosial seperti kegoyahan dalam kehidupan kelompok atau masyarakat.

Masalah-masalah sosial terjadi karena beberapa faktor yang mempengaruhi pola pikir manusia :
- Masalah ekonomi
- Masalah Biologis
- Masalah Psikologis
- Masalah Kebudayaan

Sekarang saya akan memberikan contoh masalah sosial yang sering terjadi didalam masyarakat adalah masalah ekonomi, yang menyebabkan terjadinya kemiskinan yang membuat masyarakat kebingungan mencari uang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Hal seperti ini berdampak pada psikologis orang tersebut sehingga ia menjadikan pekerjaan seperti mengemis menjadi pekerjaan utamanya. Buruknya saat ini para pengemis sering menggunakan anak-anak kecil untuk menjadi penggemis, padahal kebanyakan anak-anak itu adalah bayi yang masih berumur 1thn-balita untuk menarik simpati dari para pengemudi dijalan, padahal sang bayi yg masih kecil belum kuat untuk menyesuaikan diri dengan kondisi jalanan yang begitu keras.
Sumber masalah kemiskinan seperti diatas sering terjadi karena banyak masyarakat yang tidak memiliki keahlian yang bisa digunakan untuk bekerja mencari nafkah, terlebuh lagi banyak masyarakat itu berasal dari luar kota/ daerah. Mereka nekat datang ke Jakarta untuk mengadu nasib tanpa mempunyai keahlian yang bisa digunakan, karena mereka masih berasumsi bahwa lebih mudah mencari rejeki di Ibukota.
Hal lain yang menjadi sumber masalah adalah bencana alam , masyarakat yang terkena musibah bencana kehilangan harta mereka , sehingga mereka mengalami masalah sosial . Bisa masalah kemiskinan bila harta mereka hilang , Bahkan maslah psikologis karena mereka tidak dapat menerima musibah tersebut.

Masalah sosial dalam masyarakat sudah seharusnya ditangani secara seius oleh pemerintah, agar masyarakat bisa hidup tenang dan sejahtera.


Referensi : http://organisasi.org/definisi-pengertian-masalah-sosial-dan-jenis-macam-masalah-sosial-dalam-masyarakat

Selasa, 27 September 2011

WELCOME TO MY BLOG


SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA
SILAHKAN MELIHAT-LIHAT